window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date());gtag('config', 'G-BWME4274RY');
Pada hari Sabtu 16 September 2023 atau 1 Robiul Awal 1445 H telah dilaksanakan Upacara Pelantikan Pengurus Organisasi Santri (ORGANTRI) Ponpes Annuur dan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MTs Yusuf Annur masa khidmah 2023/2024.
ORGANTRI dan OSIS merupakan wadah pengkaderan dan pembinaan kepemimpinan bagi santri/peserta didik di Ponpes Annuur dan MTs Yusuf Annur.
Dengan adanya Organtri dan Osis, diharapkan dapat menjadi sarana latihan berorganisasi serta memupuk jiwa kepemimpinan santri/peserta didik. Sehingga mampu mengarahkan dan menggerakkan anggota Organtra dan Osis untuk mencapai visi, misi dan tujuan yang akan dicapai.
OSIS merupakan sebuah wadah yang memfasilitasi para siswa untuk bekerja sesuai tugasnya masing-masing demi kepentingan sekolah dan seluruh siswa. Selain itu, Organisasi Siswa Intra Sekolah juga berfungsi sebagai pendorong berkembangnya kemampuan dan kreativitas siswa.
Pembentukkan jiwa kepemimpinan dapat diperoleh melalui berbagai kegiatan intra sekolah maupun ekstrakurikuler, seperti Organisasi Siswa Intra Sekolah, Pramuka, Jurnalistik, PMR, Keagamaan, Club Olahraga, dan lain-lain.
Untuk melatih kepemimpinan peserta didik adalah melalui kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler, salah satunya adalah Organisasi Siswa Intra Sekolah.
Jiwa kepemimpinan merupakan keniscayaan bagi generasi muda, karena dengan jiwa kepemimpinan, para pemuda akan mampu mengarahkan dan menggerakkan kehidupannya ataupun kehidupan orang-orang di sekitarnya untuk mencapai visi, misi, dan tujuan yang akan dicapai.
Tinggalkan Komentar